Bupati Aceh Utara Menyerahkan 270 Personil Satpol PP dan WH di 27 Kecamatan
Dewantara - Bupati Aceh Utara H. Muhammad Thaib Rabu 28/4 di Aula Setdakab menyerahkan 270 Personil Satpol PP & WH kepada 27 Kecamatan masing-masing 10 orang Personil yang diterima secara simbolis oleh Camat Dewantara Amir Hamzah, Camat Lhoksukon Saifuddin, SE dan Camat Tanah Jambo Aye Dayan Albar, S.Sos.
Cek Mad sapaan Bupati Aceh Utara mengatakan Semua Anggota Satpol PP & WH yang baru ini dapat melaksanakan tugas dengan baik sesuai arahan petunjuk Pimpinan, jgn arogan dalam melaksanakan tugas, Camat juga harus ikut mengarahkan tugas-tugas yang akan dilaksanakan, imbau Cek Mad dihadapan Sekda Drs.H.Isa Anshari, MM, Asisten, Para Camat serta ratusan Personil Satpol PP & WH.
Camat Amir Hamzah Bersyukur dengan diserahkan personil Satpol PP & WH untuk Kecamatan yang dipimpinnya, banyak sekali tugas-tugas yang perlu dibantu oleh Anggota Satpol PP & WH sebagaimana Program Bupati Aceh Utara khususnya mengawasi dan menghalau anak-anak ikut Pengajian dan Persoalan lainnya dilapangan. Begitu juga dalam penertiban dan Penataan Kota, tenaga Satpol PP sangat kami utamakan. Kata Amir Hamzah.
Post a Comment